Nilai berita (bahasa Inggris: news values) adalah sekumpulan kriteria yang digunakan untuk mengukur apakah suatu peristiwa atau tokoh layak diliput dan diberitakan ke masyarakat luas.[1] Kriteria-kriteria ini mungkin bervariasi dari satu kantor berita ke kantor berita lain, tetapi beberapa di antaranya meliputi kepentingan atau signifikansi, keluasan, kebaruan, kedekatan dengan target pendengar, keterkenalan tokoh, hingga ada atau tidaknya cerita minat insani di dalamnya. Hal lain yang perlu dipertimbangan setelah meliput sebuah peristiwa yang memiliki nilai berita adalah kelengkapan dan ketepatan informasi, serta kelayakan untuk dimuat atau disiarkan ke media massa.[2][3]